Tips Memotong SIM Card dengan Mudah dan Aman - Karena telah adanya varian smart phone dengan desain yang lebih ramping dan compact, maka operator seluler membuat inovasi terbaru yaitu menghadirkan SIM Card dengan ukuran kecil.
Dan seperti yang telah kita ketahui bahwasannya saat ini sudah banyak smartphone yang mengadopso pemakaian SIM Card Micro (SIM Card dengan ukuran kecil) dan SIM Card Nano (SIM Card dengan ukuran terkecil).
Oleh karena itu, bagi pengguna yang baru belanja android pastinya terpaksa untuk memotong SIM Card yang sudah lama dipakai agar sesuai dengan ukuran SIM Card Micro.
Bagi kamu yang tidak mau mengeluarkan dana dan tenaga untuk pergi ke tempat jasa pemotongan SIM Card (counter), Berikut ini Cara Memotong SIM Card dengan Mudah dan Aman.
Cara Memotong SIM Card dengan Mudah dan Aman
- Cara Memotong SIM Card Standard ke Micro:
- Anda hanya perlu mengukur dan memotong kertas sesuai ukuran SIM Card micro dengan menggunakan gunting kecil atau cutter.
- Potonglah bagian tepi SIM Card dengan ukuran kertas yang telah anda gunting sebelumnya dan pastikan potongan tidak mengenai bagian konektor SIM Card yang berwarna emas di bagian tengah.
- Cara Memotong SIM Card Micro ke Nano:
- Lakukan hal yang sama dengan tutorial diatas.
- Perlu diperhatikan ketika Anda hendak memotong SIM Card berukuran Micro ke Nano. Karena ukuran Micro tergolong kecil, maka Anda harus lebih berhati-hati ketika memotong bagian tepi SIM Card. Disarankan untuk menggunakancutter agar Anda dapat lebih mudah melepas bagian plastik SIM Card.
- Selesai
Berhati-hatilah dalam proses pemotongan jangan sampai memotong bagian emas SIM Card, maka kartu akan rusak dan jika ingin mengganti kartu akan dikenakan biaya oleh pihak operator. Selamat mencoba!
Sekian pembahasan kita tentang Cara Memotong SIM Card dengan Mudah dan Aman kali ini. Semoga bermanfaat untuk kita semua.